Rezki Gelar Reses Kedua, Fokus Perbaikan Drainase

 

Anggota DPRD Kota MakassarRezki, mengawali reses kedua masa persidangan kedua tahun 2024/2025 di Jalan RSI Faisal XIKelurahan Banta-bantaeng, Kecamatan Rappocini, pada Senin (10/3/2025). 

KNEWS.CO.ID, MakassarAnggota DPRD Kota Makassar, Rezki, mengawali reses kedua masa persidangan kedua tahun 2024/2025 di Jalan RSI Faisal XI, Kelurahan Banta-bantaeng, Kecamatan Rappocini, pada Senin (10/3/2025). Kegiatan ini merupakan kesempatan bagi legislator dari Fraksi Demokrat untuk bertemu dengan konstituennya dan mendengarkan langsung berbagai aspirasi yang dihadapi warga setempat.

Dalam reses kali ini, turut hadir Lurah Banta-bantaeng Ady Mulyadi Jacub, Babinkamtibmas, Babinsa, serta sejumlah tokoh masyarakat. Para warga mengungkapkan keluhan mereka terkait masalah yang sudah lama mengganggu kehidupan mereka, terutama terkait dengan drainase yang menyebabkan banjir di wilayah Banta-bantaeng, khususnya di sekitar Jalan RSI Faisal.

Ketua RW 002, Abubakar Ollong, menyampaikan bahwa banjir yang terjadi di Jalan AP Pettarani sering merembes ke Jalan RSI Faisal. Drainase yang sering buntu akibat sedimentasi dan aliran air yang deras menjadi penyebab utama. "Memang di sini banyak keluhan terkait drainase. Banjir sering datang dari Pettarani yang sering banjir di sana," kata Rezki menanggapi keluhan warga.

Rezki, yang juga merupakan anggota Komisi B Bidang Perekonomian dan Keuangan DPRD Makassar, menegaskan bahwa masalah drainase akan segera diperbaiki. Ia menyebutkan bahwa tingginya jalanan di wilayah tersebut turut memperburuk masalah, karena drainase yang ada belum memadai. "Kalau jalanan tinggi, rumahnya jadi rendah. Itu yang bikin banjir juga. Kami akan bongkar ulang drainase ini agar lebih rata dengan jalanan," ujarnya.

Lebih lanjut, Rezki menjelaskan bahwa perbaikan drainase yang sudah dijanjikan sejak tahun lalu akan ditindaklanjuti kepada SKPD dan Camat setempat. "Biasanya, kalau sudah masuk perencanaan, tinggal direalisasikan. Saya akan sampaikan ke Dinas PU untuk segera ditindaklanjuti," tambahnya.

Rezki mengakhiri reses dengan mengucapkan terima kasih kepada warga yang telah hadir dan aktif menyampaikan aspirasi mereka. "Terima kasih kepada semua yang sudah hadir. Ini adalah agenda reses perdana saya dan saya berharap drainase ini segera menjadi perhatian utama," tutupnya.

Lurah Banta-bantaeng Ady Mulyadi Jacub juga mengapresiasi kehadiran Rezki dan berharap permasalahan banjir segera ditindaklanjuti. "Banjir di sini sudah semakin parah, bahkan sampai masuk ke rumah sakit Faisal tahun lalu. Kami berharap bu dewan bisa segera menindaklanjuti masalah ini," ujar Ady.

0 Comments