Menteri Agama Pastikan Natal 2024 Aman dan Damai

Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan pentingnya menciptakan suasana aman dan damai bagi umat dalam melaksanakan ibadah Natal 2024 dan perayaan pergantian tahun. Hal ini disampaikan dalam konferensi pers usai Rapat Koordinasi Persiapan Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025 di Gedung Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Jumat (22/11/2024).

KNEWS.CO.ID, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan pentingnya menciptakan suasana aman dan damai bagi umat dalam melaksanakan ibadah Natal 2024 dan perayaan pergantian tahun. Hal ini disampaikan dalam konferensi pers usai Rapat Koordinasi Persiapan Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025 di Gedung Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Jumat (22/11/2024).

“Yang paling penting adalah memberikan kesempatan kepada umat untuk melaksanakan ibadah dengan tenang, aman, dan damai,” ujar Menteri Agama di hadapan awak media. Dalam rapat tersebut, dibahas langkah-langkah strategis untuk memastikan keamanan ibadah Natal dan perayaan Tahun Baru di seluruh Indonesia.

Nasaruddin Umar juga mengajak masyarakat untuk menghabiskan momen pergantian tahun dengan kegiatan positif dan reflektif. “Kita bisa memanfaatkan waktu untuk tafakur atau kontemplasi di tempat ibadah. Ini akan menjadi momen syahdu untuk mensyukuri pergantian tahun,” lanjutnya.

Menko PMK Pratikno turut mengingatkan pentingnya pengawasan di tempat ibadah selama perayaan Nataru. “Tempat ibadat harus dijaga agar tetap aman, terutama saat perayaan Natal dan Tahun Baru. Kita juga harus memastikan tidak ada potensi kerumunan berbahaya,” katanya. Ia merujuk pada insiden kerumunan yang terjadi di Taiwan pada 2022 saat perayaan Halloween sebagai pelajaran.

Hadir dalam rapat tersebut, sejumlah pejabat tinggi termasuk Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Perhubungan Dudy Purwaghandi, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, dan Panglima TNI Agus Subiyanto. Jajaran Kementerian Agama seperti Sekjen Kemenag Ali Ramdhani dan Dirjen Bimas Kristen Jeane Marie Tulung juga ikut serta dalam pembahasan.

Rapat ini juga membahas pengaturan pesta hiburan pada malam pergantian tahun agar berjalan dengan aman dan terkendali. “Daerah perlu mengatur kegiatan yang melibatkan massa, baik kelompok maupun umum, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” tambah Pratikno.

Pemerintah berharap kolaborasi antara kementerian, lembaga, dan aparat keamanan dapat memastikan pelaksanaan ibadah Natal serta perayaan Tahun Baru berlangsung lancar, aman, dan penuh khidmat. Informasi lebih lanjut akan disampaikan melalui laman resmi Kementerian Agama.

0 Comments