DPRD Makassar Gelar Paripurna Penyampaian Laporan Hasil Reses Kedua

KNEWS, MAKASSARDPRD Kota Makassar menggelar Sidang Paripurna dengan Agenda Penyampaian Laporan Hasil Pelaksanaan Reses Kedua Masa Persidangan Kedua tahun sidang 2022/2023

Rapat paripurna ini berlangsung di ruang sidang paripurna DPRD Kota Makassar, Jumat (28/4/2023).

Ketua DPRD Kota Makassar, Rianto Lallo memimpin sidang didampingi Wakil Ketua I Adi Rasyid Ali dan Wakil Ketua II Hj. Andi Suhada Sappaile.

Paripurna ini dihadiri Sekretaris Daerah Kota Makassar, Muhammad Anshar , sejumlah Anggota DPRD Kota Makassar, unsur Forkopimda, dan undangan. (*)


0 Comments