HUT RI, Pemkab Sinjai Langsungkan Upacara Bendera Di Halaman Kantor Bupati

 



SINJAI,KNEWS-Pemerintah Kabupaten Sinjai menggelar upacara bendera peringatan Ulang Tahun ke-76 Republik Indonesia di Halaman Kantor Bupati Sinjai Lingkungan Tanassang, Kelurahan Alehanuae, Kecamatan Sinjai Utara, Selasa (17/8/2021).

Upacara yang berlangsung khidmat dengan peserta dan undangan terbatas ini,  bertindak selaku inspektur Upacara Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA). Sedangkan komandan upacara adalah Kadis Kominfo dan Persandian Sinjai, Tamzil Binawan. 

Bupati ASA saat membacakan sambutan Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan A. Sudirman Sulaiman menyampaikan bahwa Perayaan 17 Agustus tahun ini adalah yang kedua kali kita laksanakan dalam kondisi pandemi covid-19, saat ini kita ibarat berperang dengan musuh yang tidak nyata berupa virus corona.

Pemerintah, masyarakat dan dunia usaha terus bahu-membahu bertahan dan berupaya untuk meminimalkan potensi penularan covid-19 dan memberikan edukasi kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas keseharian. 

"Mari kita jadikan semangat hari kemerdekaan tahun ini, sebagai motivasi untuk menyatukan potensi kekuatan guna menjaga dan tetap mendorong agar kita semua mampu bertahan dalam situasi pandemi ini. Termasuk diantaranya menjaga geliat perekonomian yang sudah mulai memperlihatkan trend pertumbuhan positif padaa angka7,66% di atas rata-rata nasional pada kwartal II tahun 2021dan menjadi terbaik ke-2 nasional dalam mengurangi angka kemiskinan.," ucapnya. 

Lebih lanjut dikatakan,  dalam kondisi pandemi, anggaran infrastruktur tahun 2021 tetap dipertahankan dengan total Rp. 1,3 triliun melalui kewenangan 

Provinsi dan Rp. 200 miliar melalui intervensi bantuan keuangan ke Kabupaten/Kota.

Selain itu Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan juga memaksimalkan ekspor pada bidang pertanian dan menghadirkani senilai Rp. 2,5 T untuk pemenuhan kebutuhan energi listrik bagi masyarakat kepulauan di Kabupaten Selayar sebagai bentuk pemenuhan pelayanan dasar yang berkeadilan.

Diakhir sambutannya,  Plt Gubernur Sulsel melalui Bupati ASA menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada jajaran Forkopimda serta segenap anggota DPRD Provinsi dan 

Kabupaten/Kota atas dukungan selama menghadapi pandemi ini, terutama kepada Bupati/Wali Kota, Camat hingga Lurah/Kepala Desa yang telah bersinergi dengan seluruh pihak dalam upaya peningkatan cakupan vaksinasi serta pemulihan ekonomi di masing-masing daerah.

"Terima kasih yang tak terhingga juga kami sampaikan kepada para tenaga kesehatan baik yang bertugas di rumah sakit, maupun yang bertugas di fasilitas-fasilitas isolasi, tokoh masyarakat, relawan, awak media, aparat TNI dan Polri, ASN, para tenaga pendidik seperti guru dan dosen, para petani, nelayan, pedagang, serta pelaku UMKM yang terus berupaya dan bahu-membahu dalam menghadapi pandemi covid-19 dan menggeliatkan perekonomian di level bawah," tutupnya. 

Upacara ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Sinjai Hj. A. Kartini Ottong,  Ketua DPRD  Sinjai Lukman H. Arsal, para Forkopimda,  Sekda Sinjai Akbar,  Ketua TP. PKK Sinjai A. Nurhilda Daramata Seto, para Asisten dan Staf Ahli Bupati serta diikuti para ASN dari Lingkup Sekreariat Daerah dan Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD)  Sinjai. (Humas Kominfo)

0 Comments