MAKASSAR, KNEWS - Telah terjadi kebakaran yang menelan 4 orang korban jiwa di Jalan Bandang, Kecamatan Bontoala, sekitar pukul 19.33 WITA. Selasa, (25-08-2020)
Pemadam Kebakaran tiba dilokasi kejadian sekitar pukul 19.50 WITA, tidak dapat memadamkan api dengan cepat akibat api sudah membesar, 4 orang yang berada dalam ruko pun tak dapat diselamatkan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran terjadi diduga karena adanya hubungan pendek arus listrik.
Akibatnya kejadian tersebut, menimbulkan korban jiwa dan kerugian yang ditaksir ratusan juta rupiah.
"Ada 4 korban jiwa dan kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah dikarenakan ada 3 ruko bengkel mobil yang terbakar", ungkap Kurniawan, salah satu warga sekitar.
Informasi tambahan, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 22.00 WITA setelah dilakukan upaya pemadaman selama kurang lebih 2 jam.
(Red)
0 Comments